Tuesday, March 31, 2020

RESEP HOT DALGONA MILO⁣⁣ YANG LAGI VIRAL


Siapa yang gak tau Dalgona Milo yang lagi viral sekarang, cara membuatnya mudah kok, dan tentunya bahan bahannya gak terlalu susah di cari, nah mimin mau bagi bagi resepnya nih di simak yah



Bahan :⁣⁣
1 sachet milo atau 2 sdm ⁣⁣
Milo ( bebas aku pake yg 3 in 1)⁣⁣
2 sdm gula ( bisa pake 1 sdm selera aja)⁣⁣
1 sdm susu bubuk (di skip juga boleh)⁣⁣
1/2 sdt emulsifier (DI SKIP JUGA BOLEH YAA) ⁣
Susu cair panas.⁣⁣
:⁣⁣
Cara membuat :⁣⁣
Campur semua bahan dan kocok dengan mixer hingga mengembang.⁣⁣
Panas kan susu cair, tuang dalgona diatas nya⁣⁣
Siap dinikmati panas ataupun dingin⁣⁣

Read More ⇒

Friday, March 6, 2015

Cara Menghilangkan Komedo Dengan Mudah

Cara Menghilangkan Komedo - Sebelumnya saya membuat artikel tentang Cara Menghilangkan Bau Badan dan sekarang saya akan membahas tentang Komedo.  Komedo biasanya akan muncul di hidung, pipi ataupun wajah dan komedo dapat dihilangkan dengan beberapa cara menghilangkan komedo secara alami dengan cepat yang akan saya berikan kali ini. Bisa dibilang komedo menjadi salah satu masalah besar yang bisa mengganggu penampilan dan kecantikan anda karena komedo ini menimbulkan bintik hitam dan putih pada area hidung, wajah dan sekitar dagu. Walau komedeo tak berbahaya namun bisa memicu timbulnya jerawat di wajah. Pada umumnya komdeo bisa disebabkan karena terjadinya penyumbatan pori-pori oleh kotoran dan kelenjar minyak berlebih. Akibatnya akan muncul tonjolan putih kecil atau bintik-bintik hitam.

Jenis komedo ada dua jenis, komdeo terbuka dan komedo tertutup. Untuk cara menghilangkan komedo ini anda bisa mencoba berbagai cara, baik dengan produk kecantikan ataupun cara alami. Namun pada kesempatan kali ini kita akan membahas cara menghilangkan komedo secara alami. Pasalnya cara tersebut sudah terbukti efektif dan cukup mudah dilakukan karena hanya menggunakan bahan alami yang ada di sekitar kita seperti dengan lemon, lidah buaya, telur, dan masih banyak lagi.

Memang benar komedo bukanlah penyakit yang berbahaya, namun apabila dibiarkan maka komedo tersebut dapat bertambah banyak. Akibatnya tentu wajah anda tidak lagi sehat dan cantik. Baiklah langsung saja berikut ini beberapa cara menghilangkan komedo secara
alami yang bisa diterapkan untuk pria maupun wanita.

1. Lemon
Caranya ialah dengan mengiris lemon kemudian usapkan pada area komedo maupun keseluruh wajah anda. Lakukan cara ini 2-3 kali dalam seminggu.

2. Dengan lidah buaya
Caranya ialah dengan menggunakan lidah buaya yang masih segar, usapkan gel lidah buaya di area komedo atau keseluruh wajah. Setelah itu diamkan sekitar 10-15 menit saja lalu bilas wajah anda dengan air bersih. Lakukan cara ini 2-3 kali dalam seminggu.

3. Putih telur
Caranya ialah dengan mengusapkan atau mengoleskan putih telur di area komedo atau keseluruh wajah. Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit ataupun hingga kering. Jika sudah bilas dengan air.

4. Pepaya, madu, dan susu
Caranya ialah dengan mencampurkan susu dan madu kedalam pepaya yang telah ditumbuk halus. Jika sudah aduk hingga rata dan oleskan campuran tersebut pada wajah dan diamkan hingga kering. Setelah itu bilaslah wajah anda hingga bersih.

5. Uap air panas
Caranya ialah dengan menuangkan air panas kedalam mangkok atau wadah lainnya, pastikan air tersebut masih panas dan mengeluarkan uap. Setelah itu posisikan wajah anda tepat diatas wadah supaya terkena uap air panas tersebut. Anda bisa melakukannya selama 5-10 menit sambil melakukan pemijatan di area komedo dan setelah komedonya keluar anda bisa membersihkannya dengan handuk dan air bersih.

6. Dengan menggunakan pasta gigi
Caranya ialah dengan mengusapkan pasta gigi pada area komedo dikulit anda, sembari dilakukan pemijatan secara perlahan dan diamkan selama 5-7 menit saja. Jika sudah bersihkan wajah anda dari pasta gigi dengan cara dibilas. Anda juga bisa mencampurkan pasta gigi dengan garam secukupnya supaya lebih efektif.

Itulah beberapa Tips CaraMenghilangkan Komedo Dengan Alami yang bisa anda coba. Semoga dengan cara diatas anda tak lagi harus membeli produk kecantikan yang harganya mahal. Jangan pernah memencet komedo dengan tangan karena bisa menyebabkan iritasi, lakukan saja cara diatas dengan rutin.
Read More ⇒

Monday, February 9, 2015

Cara Menghilangkan Bau Badan

Cara Menghilangkan Bau Badan - Bau Badan memang selalu membuat kita tidak selalu PD, apalagi sama lawan jenis terutama sih pria biasanya yang sering bau badan, saya akan memberikan sedikit cara atau tips agar Bau Badan bisa hilang, bisa di baca baca di bawah ini kalo bisa langsung di praktekan :D


  1. Menggunakan deodorant. Cara menghilangkan bau ketiak menggunakan deodorant memang paling banyak dilakukan karena memang prosesnya instant, namun hasilnya juga tidak bisa permanen. Anda bisa menggunakan produk-produk deodoran yang saat ini banyak tersedia di pasaran. Misal di mini atau super market bahkan di toko pun sekarang sudah banyak tersedia. Pilihlah produk yang berkualitas dan cocok dengan tubuh anda.
  2. Menjaga kebersihan tubuh dengan memakai pakaian bersih. Salah satu penyebab dari aroma ketiak yang tidak enak adalah karena adanya bakteri serta sel mati yang ada di ketiak. Jagalah dari hal itu misal dengan anda mengenakan pakaian yang bersih dan berbahan katun yang akan membantu kulit anda untuk bisa lebih bernafas.
  3. Konsumsi air putih secara cukup. Jika anda rajin minum air putih, maka sirkulasi air yang ada di tubuh anda akan lancar. Air putih bermanfaat untuk produksi keringat yang sehat tanpa bau. Bandingkan bau keringat anda jika anda lebih besar porsi meminum air selain air putih. Minumlah air putih dengan cukup paling tidak dalam sehari minimal delapan gelas.
  4. Menggunakan jeruk nipis. Caranya sangat mudah, anda potong jeruk nipis menjadi dua bagian lalu gosokkan pada ketiak anda. Anda juga bisa memanfaatkan air jeruk nipis tersebut, caranya peras beberapa tetes air jeruk dan campur dengan daun sirih, lalu oleskan di bagian yang menimbulkan bau tak sedap akibat keringat.
  5. Memanfaatkan cuka. Cobalah mengoleskan sedikit cuka dicampur sedikit air di ketiak dan daerah yang berbau lainnya. Biarkan kering untuk beberapa waktu kemudian bilas hingga bersih. Lakukan cara ini sebelum tidur dan bersihkan pada saat anda bangun pagi harinya.

Read More ⇒
 
Copyright 2015 Resep Sehat Alami